Banner

Advertorial DPRD Kutai Timur / 07 November 2024 / 379 views

Serapan Anggaran Kutim Baru 30 Persen, DPRD Soroti Realisasi Program Akhir Tahun

Kutai Timur – Serapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kutai Timur (Kutim) hingga akhir tahun 2024 masih berada di angka 30 persen.

Jumlah ini jauh dari target 100 persen meski anggaran perubahan telah meningkat signifikan menjadi Rp14 triliun dari sebelumnya Rp9,1 triliun berkat kebijakan Pemerintah Pusat.

Sekretaris Komisi B DPRD Kutim, Leny Susilawati Anggraini, mengungkapkan bahwa meskipun dinas-dinas terkait optimis pada saat penetapan anggaran perubahan, pencapaian hingga 100 persen dinilai sulit diwujudkan.

"Data serapan terakhir yang kami terima saat penetapan anggaran perubahan menunjukkan angka 30 persen. Namun, kami belum mendapatkan laporan terbaru. Evaluasi masih terus berjalan," ujar Leny pada 7 November 2024.

Menurutnya, meski mencapai serapan 100 persen tidak memungkinkan, pencapaian sekitar 70 hingga 80 persen masih realistis, tergantung pada kinerja dinas terkait. Banyak program dan kegiatan yang masih berjalan hingga akhir tahun ini.

"Kami akan melihat sejauh mana program-program itu terealisasi dan menunggu laporan resmi. Apakah pekerjaan sudah dimulai dan berapa persen progressnya saat ini," imbuhnya.

DPRD, lanjut Leny, menyerahkan tanggung jawab pelaksanaan program sepenuhnya kepada dinas. DPRD sendiri hanya bertugas untuk melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap hasil pekerjaan yang telah selesai.

"Kami akan fokus pada pekerjaan fisik. Dengan waktu satu bulan tersisa, kualitas pekerjaan harus tetap menjadi prioritas. Setelah selesai, kami akan mengevaluasi hasilnya dan mengambil langkah tindak lanjut," tegasnya.

Ia juga menjelaskan bahwa jika ada pekerjaan yang tidak selesai tepat waktu, maka mekanisme pengembalian dana harus diterapkan sesuai prosedur. DPRD juga akan memantau jika terjadi ketidaksesuaian dalam pekerjaan tanpa adanya pengembalian dana.

"Jika pekerjaan tidak sesuai standar dan tidak ada pengembalian, kami akan mempertanyakan hal itu dan melakukan koordinasi dengan dinas terkait," kata Leny.

Dengan waktu yang semakin sempit, DPRD Kutim akan memperketat pengawasan terhadap pelaksanaan anggaran di sisa akhir tahun. Dinas-dinas yang sebelumnya telah menyatakan optimisme harus membuktikan bahwa perencanaan yang sudah ditetapkan dapat direalisasikan secara maksimal.

"Kami masih menunggu laporan terbaru dan akan terus memantau. Kita lihat saja hasilnya nanti," pungkas Leny.ADV

Logo

Jalan Gunung Satu No. 18 RT.05 Margo Balikpapan Barat Kota Balikpapan Kalimantan Timur

Telepon: 085396694449/081289219189 (admin)

Email: arahmediaindonesia@gmail.com

2025 © Media-Masa.ID. All Rights Reserved. Developed by PT. Master Digital Solutions